Lebah madu yang ada di Namang ini bukan lebah ternakan, bukan madu sintetis akan tetapi cairan madu tersebut langsung diperoleh dari sarang sarang lebah yang berada di sekitar hutan Pelawan yang lansung disaring, jadi madu ini bersifat alami yang terbebas dari cemaran fermentasi, pestisida, pupuk serta polusi yang dapat merusak khasiat dari Madu.
Madu hitam bisa menyembuhkan kanker, anti radang dan memperkuat kekebalan tubuh. Madu hitam pun memiliki kandungan antioksidan flavonoid yang dapat menangkal radikal bebas pada tubuh, stroke, diabetes, penyakit koroner sampai kanker.